Bandar Lampung - Rapat Pembentukan Satuan Tugas (Task Force) Pengembangan dan Pengelolaan Kartu Petani Berjaya Berbasis Elektronik (e-KPB) di Ruang Rapat Command Center Bappeda Provinsi Lampung, Kamis (13/01/2022).
Rapat dipimpin oleh Plt. Asisten II Setda Provinsi Lampung dan Dr. Syopiansyah (tenaga ahli) diikuti oleh Kepala Bappeda Provinsi Lampung; Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi Lampung; OPD lingkup Pemerintah Provinsi Lampung; dan Tim KPB Universitas Bandar Lampung.
Pengembangan dan pengelolaan sistem Kartu Petani Berjaya Berbasis Elektronik (e-KPB) bertujuan untuk melakukan integrasi sistem, menyusun tata laksana, dan akselerasi percepatan pelaksanaan Program Kartu Petani Berjaya di 15 Kabupaten/Kota.