Pringsewu - Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung diwakili oleh Kepala Bidang Usaha dan Pascapanen (Abdul Salam Nasrudin, ST., S.Sn) menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Verifikasi dan Peninjauan Lapangan Terhadap Usulan Tanda Kehormatan Satyalancana Pembangunan dan Satyalancana Wira Karya Gubernur Lampung oleh Kementerian Pertanian Tahun 2023, bertempat di Ruang Rapat Bupati Pringsewu. Pembahasan dilakukan bersama Pj. Bupati Pringsewu (Adi Erlansyah, SE., MM); Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ir. Kusnardi, M.Agr.Ec); Tenaga Ahli KPB (Dr. Ir. Syopiansyah Jaya Putra, M. Sis., IPU., ASEAN Eng); serta OPD terkait lingkup Pemerintah Provinsi Lampung dan Pemerintah Kabupaten Pringsewu, Senin (13/03/2023).
Pelaksanaan tugas verifikasi dan peninjauan lapangan terhadap usulan tanda kehormatan Gubernur Lampung akan dilaksanakan pada tanggal 15 – 17 Maret 2023, dan terdapat beberapa kegiatan yaitu: 1). Presentasi / pemaparan oleh Gubernur Lampung dan 2). Tinjauan Lapang oleh tim verifikasi. Dalam pelaksanaan tinjauan lapang, terpilih lokus yaitu di Kabupaten Pringsewu dan Lampung Selatan, sehingga perlu adanya persiapan dan koordinasi dengan berbagai pihak.
Keberhasilan Gubernur Lampung dalam membangun Sub Sektor Peternakan sendiri mencakup banyak aspek diantaranya: 1). Peningkatan Populasi (SiKOMANDAN); 2). Penyediaan benih dan bibit unggul (Sertifikasi SNI Straw/Mani Beku dan Pemanfaatan TE); 3). Penanganan PMK (zero case); 4). Jaminan Keamanan Pangan (NKV); 5). Penguatan Klaster Ketahanan Pangan (Penghargaan PSBI); 6). Fasilitasi Permodalan (Jaminan KUR); 7). Aplikasi layanan konsultasi gratis dengan dokter hewan (Halo Medik Vet) dan sistem informasi peternakan (Gudang Ternak).