Bandar Lampung - Rapat Koordinasi Peningkatan Kerjasama Investasi dan Temu Bisnis Bidang Peternakan Tahun 2021, Selasa (26/10/2021) bertempat di Whizprime Hotel. Acara dibuka oleh Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung (Ir. Lili Mawarti, M.Si) didampingi oleh Sekretaris Dinas (Gunaidi, SPt, MM) dan Kepala Bidang Usaha dan Pasca Panen (Abdul Salam Nasrudin, ST, S.Sn) dan narasumber.
Narasumber pada acara ini adalah:
1. Pimpinan Bank Rakyat Indonesia Kanwil Bandar Lampung yang dalam hal ini diwakili oleh Wakil Pimpinan Wilayah (Bpk. Sadmiadi),
2. Pimpinan Indonesia Small and Medium Enterprises Development/ISMED (Hidayatullah, M.Si, M.Kom, AK, CA, CPA, CIISA, CDMP),
3. Asisten Manager Chandra Superstore Tanjung Karang (Diyan Hariyadi).
Rapat Koordinasi ini bertujuan untuk:
1. Sebagai media komunikasi, promosi dan tukar informasi antar pelaku usaha peternakan/UMKM sub sektor peternakan;
2. Memfasilitasi kerjasama pelaku usaha peternakan/kelompok peternak/UMKM sub sektor peternakan dengan BUMD/pihak swasta dalam memasarkan dan mengembangkan usahanya;
3. Meningkatkan nilai penjualan.
Peserta Rakor berjumlah 40 orang yang terdiri dari perwakilan dari 15 OPD kab/Kota di Provinsi Lampung, 13 orang pelaku usaha/UMKM sektor peternakan dan 2 orang pengusaha retail/distributor dan unsur Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung. Pada acara ini juga dilakukan penandatangan Sinergi Kegiatan antara Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung dengan Bina UMKM Indonesia.