Lampung Tengah - Tim Bidang Keswan dan Kesmavet melakukan pendampingan pengendalian PMK di Kab. Lampung Tengah, acara dihadiri oleh Tim Teknis Kabupaten, Petugas Vaksinator dan Petugas Penandaan, Jum'at (21/10/2022).
Jumlah Vaksin PMK yang sudah terdistribusi ke Kab. Lampung Tengah 129.000 dosis dan eartag sebanyak 328.300 unit serta aplikator sebanyak 185 buah.
Proses vaksinasi dilakukan secara sinergis dengan penandaan dan masih berjalan di lapangan. Tim Kab. Lampung Tengah berkomitmen untuk melaksanakan sesuai target yang diberikan baik vaksinasi, penandaan serta pengobatan serta mempercepat proses pelaporan di iSIKHNAS dan pencairan BOP vaksinasi, penandaan, dan pengobatan.
Bersama bisa kendalikan PMK untuk Peternak Lampung Berjaya.