Post

Pesawaran - Monitoring Kegiatan Pengelolaan Air Irigasi untuk Pertanian (Pembangunan Embung) Mendukung Sektor Peternakan di Kelompok Bina Karya 2, Desa Sinar Jati, Kecamatan Tegineneng, Selasa (16/08/2022) oleh Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung diwakili oleh Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Peternakan Endi Apriyadi, S.Pt., M.Si dan Tim serta didampingi Tim Teknis dari Dinas Pertanian Kabupaten Pesawaran Ahmad Nabil Zamzani, S.P dan Tim.

 

Pembangunan Embung (Long Storage) Mendukung Sektor Peternakan merupakan bantuan Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Kementerian Pertanian melalui Satker Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung. 

 

Tahun 2022, Kabupaten Pesawaran mendapatkan alokasi pembangunan embung sebanyak 1 unit. Saat ini Pembangunan Embung sudah mencapai 100% fisik dan pelaksanaan pekerjaan sesuai dengan RUK yang telah disusun oleh kelompok.

 

Diharapkan kelompok dapat memanfaatkan pembangunan embung ini sesuai peruntukannya yaitu untuk peningkatan produktivitas peternakan antara lain sebagai sumber ketersediaan air untuk menyirami lahan rumput sehingga tidak ada lagi kendala sulitnya pakan/rumput terutama di musim kemarau.