Post

Pringsewu - Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang Peternakan dan Produksi (Ir. Pancawati WL) menghadiri Kunjungan Kerja Gubernur Lampung di DS. Margodadi, Kec. Ambarawa, Kamis (13/04/2023).

 

Tujuan program Kunker mengurangi beban pengeluaran penerima bantuan pangan dan sasarannya sebagai upaya untuk menangani kekurangan pangan, kemiskinan, stunting dan gizi buruk dan mengendalikan dampak inflasi. Beliau menyampaikan Provinsi Lampung merupakan penghasil padi no. 5 se Indonesia dimana Kab. Pringsewu merupakan salah satu yang memiliki kontribusi besar sebagai penghasil beras di Provinsi Lampung.

 

Dalam kegiatan tersebut selain bantuan Pangan, Pemerintah provinsi Lampung memberikan bantuan berupa sembako sebanyak 50 paket dan penyerahan bantuan ternak (ternak sapi dan ternak kambing) secara simbolis kepada ketua kelompok calon penerima.

 

Lebih lanjut beliau menyampaikan supaya kelompok petani/peternak masuk dalam e-KPB yang merupakan kartu sakti yang dapat membantu atau mempermudah kelompok untuk meperoleh bantuan perbankan dalam meningkatkan aktivitas kelompok.