Post

Tanggamus - Dilaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) pengembangan kapasitas kelembagaan ekonomi petani berbasis kawasan mendukung program ICARE yang berlokasi di Balai Penyuluhan Pertanian, Kec. Pulau Panggung, Rabu (26/10/2022). Hadir dalam kegiatan ini: 1). Kepala Bidang Usaha dan Pascapanen – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung (Abdul Salam Nasrudin, ST., S.Sn.) beserta tim; 2). Kepala Bidang Kesehatan Hewan - Dinas Perkebunan dan Peternakan Kab. Tanggamus (Robbi Zidni Jaya, S.St.Pi., MM.) beserta tim; 3). Dosen Jurusan Peternakan – Fakultas Pertanian UNILA (Dr. Ir. Farida Fathul, M.Sc. dan Siswanto, S.Pt., M.Sc).

 

Program Integrated Corporation of Agricultural Research, Development and Empowerment (ICARE) bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan melalui kawasan integrasi yang berbasis inovasi dan korporasi pertanian. Lokus kegiatan ICARE ini berada di tiga Kecamatan yaitu Kecamatan Air Naningan, Ulu Belu dan Pulau Panggung. Model kawasan integrasi terpilih yaitu memadukan potensi perkebunan kopi Tanggamus dengan budidaya kambing. Garis besar integrasi kopi – kambing disini yaitu pemanfaatan hasil samping perkebunan kopi (daun dan kulit kopi) sebagai alternatif/tambahan pakan kambing, kemudian kotoran kambing dimanfaatkan sebagai tambahan pupuk tanaman kopi. 

 

Bimbingan teknis ini difokuskan dalam hal manajemen pemeliharaan ternak dan pemanfaatan potensi kulit kopi sebagai pakan ternak. Dalam kegiatan ini juga dilakukan praktek pembuatan silase dan fermentasi kulit kopi. Lebih dari itu, komponen dan tahapan program ICARE lainnya mencakup penguatan kapasitas peternak melalui bimtek dan sosialisasi, pengkorporasian petani/peternak, pendampingan kerjasama kemitraan, fasilitasi pembiayaan, distribusi produk hingga implementasi penggunaan perangkat digital.