Lampung Tengah - Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung (Ir. Lili Mawarti, M.Si) menghadiri Bimbingan Teknis Manajemen Peternakan dan Kesehatan Hewan yang diselenggarakan oleh Balai Veteriner Lampung di PT. Indo Prima Beef, Selasa (28/03/2023).
Dalam sambutan beliau menyampaikan bahwa kelompok penerima bantuan ternak hendaknya tetap waspada terhadap penyakit PMK serta penyakit LSD dengan menjaga kebersihan dan vaksinasi sebagai upaya pencegahan. Dan semua ternak wajib dilakukan penandaan dengan eartag guna untuk mengetahui riwayat kepemilikan, kesehatan ternak, dll.
Kepala Dinas juga mensosialisasikan tentang program gubenur e-KPB, dimana saat ini e-KPB telah ada program e-gudang ternak (sistem informasi), halo medik vet (konsultasi dengan dokter hewan) serta fitur e-permodalan (akses KUR) untuk pengajuan KUR juga sangat mudah, peternak hanya perlu mengisi form yang telah disediakan dan mengunggah scan data pendukung.
Lebih lanjut beliau menyampaikan meningkatnya produksi dan produktvitas ternak dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat dipedesaan guna mewujudkan Masyarakat Lampung lebih mandiri, sejahtera dan berdaya saing. Dan sekaligus terwujudnya cita-cita bersama menuju Lampung Berjaya.