Lampung Tengah - Kegiatan Penandaan dan Pendataan Ternak Tahun 2023 merupakan salah satu bagian dari rangkaian pelaksanaan vaksinasi dalam rangka pengendalian dan penanggulangan PMK. Dalam rangka memastikan agar tujuan kegiatan tersebut dapat tercapai dengan efisien, efektif, dan tertib tentunya harus diikuti dengan pengendalian internal, monitoring dan evaluasi yang dilakukan secara holistik, Rabu (13/09/2023).
Pada kesempatan ini Tim Provinsi yang dipimpin oleh Sekretaris Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung drh. Anwar Fuadi, M.PH bersama Pengelola Recording Aplikasi iSIKHNAS, IDENTIKPKH dan Bagian Perencanaan Provinsi memantau langsung progres, realisasi dan kendala teknis yang dihadapi oleh Petugas lapang dalam melaksanakan target-target yang diberikan dari Pihak Pusat. Tim diterima oleh Kepala Bidang Peternakan dan Keswan Dinas Perkebunan, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Lampung Tengah Ishaq Supli, SP., MM. bersama tim. Disampaikan bahwa Kabupaten Lampung Tengah optimis akan menyelesaikan target yang diberikan dengan sisa waktu efektif 100 hari kedepan, tentunya ia berharap upaya yang sudah dilaksanakan oleh petugas dapat bermanfaat seluas-luasnya untuk masyarakat terutama pemberian vaksinasi dan penandaan ternak.
Agenda selanjutnya Tim bergerak ke Unit Usaha Penggemukan Ternak di salah satu daerah Terbanggi Besar dan Bekri. Ditemui PIC masing-masing, mereka menyampaikan dengan adanya penandaan yang memanfaatkan metodologi perkembangan zaman yakni Aplikasi Digital, mereka terbantu terkait dengan lalu lintas ternak dan hal ini juga didukung agar kedepannya fitur-fitur yang sudah ada dapat ditingkatkan Kembali sehingga para pengguna dapat merasakan manfaatnya.